Amel..nama panggilan sayangku. Clara Amelia Dyah Prawesthi nama lengkapku. Kata papa dan mamaku, arti namaku itu sungguh indah. Clara artinya cahaya. Amelia artinya anugerah Tuhan. Dyah artinya anak perempuan.Sedangkan Prawesthi artinya nomor 1 atau pertama. Jadi arti lengkapnya ialah " Seorang anak perempuan pertama anugerah dari Tuhan yg bercahaya ". Sungguh indah kan arti namaku ?
Aku memang anak perempuan pertama dari papa & mamaku. Dan konon aku adalah anak tunggal. Aku lahir pada hari Rabu Kliwon tgl 11 Agustus 2004. Aku adalah seorang anak yg lahir prematur. Dengan berat hanya sebesar 1,9 kg aku lahir di bulan ke tujuh. Coba bayangkan..betapa kecil mungilnya aku.
Papa & mama sangat menyayangi aku. Aku ibarat seorang raja kecil bagi mereka. Tentu saja aku juga sangat menyayangi mereka. Papaku seorang yg sabar dan sangat baik hati. Sedangkan mamaku, meskipun terkadang sedikit bawel tapi sebenarnya seorang yg lembut dan penyayang. Mungkin kebawelannya muncul karena beliau sangat menyayangiku dan merasa khawatir aku akan mengalami sesuatu yg buruk.
Papa & mamaku adalah orang Jawa dan menurut adat Jawa setelah berumur 35 hari , dalam bhs Jawa disebut selapan, seorang bayi rambutnya harus dicukur gundul. Akan tetapi karena tubuhku yg mungil, ritual tsb terpaksa ditunda sampai tubuhku sudah lumayan besar.. yaitu ketika aku sudah berumur 2 bulan.Papa & mama membawa aku ke rumah mbah Samijo, beliau adalah adik dari mbah buyutku, berharap beliau bersedia mencukur gundul rambutku. Akan tetapi ternyata beliau tidak berani, karena melihat tubuhku yg mungil. Karena khawatir tertunda - tunda lagi, maka akhirnya papaku sendirilah yg mencukur gundul rambutku, tentu saja dengan bantuan mbah Samijo. Padahal sebenarnya papaku juga agak ngeri. Tidak tega katanya. Tetapi apa boleh buat. Dan akhirnya.. Gundul juga kepalaku. he..he..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar